BeritaNasional

Anggota BP MPR RI I G.N. Kesuma Kelakan Perkuat Nilai-nilai Pancasila di Kalangan Pemuda Tibubeneng – Badung

Anggota BP MPR RI, I G.N. Kesuma Kelakan, S.T., M.Si (pegang mikrofon) saat menjadi narasumber pada acara Dengar Pendapat Masyarakat di desa Tibubeneng, kecamatan Kuta Utara, kabupaten Badung pada hari Minggu (29/11/2020)

REDAKSIBALI.COM -Anggota Badan Pengkajian Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (BP MPR RI) I G.N. Kesuma Kelakan, S.T., M.Si menyelenggarakan acara Dengar Pendapat Masyarakat di desa Tibubeneng, kecamatan Kuta Utara, kabupaten Badung pada hari Minggu (29/11/2020).

Acara Dengar Pendapat Masyarakat BP MPR RI dengan tema ‘Menerapkan Nilai-nilai Pancasila Melalui Peran Pemuda Sebagai Generasi Penerus Bangsa’ ini mendapat sambutan antusias dari warga. Hal ini dapat dilihat dari hadirnya banyak tokoh-tokoh pemuda dan masyarakat desa Tibubeneng, termasuk diantaranya tokoh senior desa Tibubeneng – Wayan Sandra yang saat ini menjadi anggota DPRD Kabupaten Badung.

Mengingat masa pandemi covid-19 dan untuk mencegah munculnya cluster baru penularan covid-19, acara dengar pendapat masyarakat ini dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan dalam penanganan covid-19 secara ketat.

Pada kesempatan itu Anggota BP MPR RI yang juga Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan I G.N. Kesuma Kelakan, S.T., M.Si mengajak hadirin untuk merefleksikan makna dari kemerdekaan Indonesia yang telah beriusia75 tahun.

“Perlulah kiranya kita renungkan kembali telah sampai di manakah perjalanan kita sebagai bangsa yang benar-benar merdeka. Untuk dapat menjadikan Indonesia sebagai negara yang besar diperlukan usaha yang keras dan rasa saling pengertian, toleransi, saling menghargai, serta dengan memahami dan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan kita sehari-hari,” ujar pria yang pernah menjabat sebagai wakil Gubernur Bali periode 2003-2008 ini.

Pria yang akrab dipanggil Alit Kelakan atau Alke ini mengingatkan bahwa sudah seharusnya sebagai generasi penerus bangsa Indonesia perlu mengetahui, memahami, dan mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam setiap aspek kehidupan agar cita-cita kemerdekaan dapat diwujudkan.

Suasana acara Dengar Pendapat Masyarakat di desa Tibubeneng, kecamatan Kuta Utara, kabupaten Badung pada hari Minggu (29/11/2020)

Menanggapi usulan dari salah satu hadirin terkait pentingnya perbaikan di sektor pendidikan, Kesuma Kelakan berpandangan bahwa bangsa Indonesia harus mereformasi diri di segala bidang terutama di bidang pendidikan.

“Pendidikan yang akan membawa generasi Indonesia menjadi generasi maju. Dengan merancang sistem pendidikan inovatif, efektif dan fleksibel, para lulusan dapat berinovasi sendiri dan berfungsi dengan baik dalam kehidupan keluarga, masyarakat, serta lingkungan dimanapun dia menempatkan dirinya,” kata Kesuma Kelakan memberi alasan mengapa Pendidikan perlu direformasi.

Pada pernyataan penutupnya, Kesuma Kelakan mengajak para pemuda untuk menyiapkan diri sehingga nantinya mampu menghadapi dan bersaing di segala bidang. Menyongsong kehidupan yang berkemajuan yang tentunya tanpa mengesampingkan ciri khas bangsa Indonesia.(GR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *